Skip to main content

Posts

Showing posts from March, 2021

Long Walk to Death

**Renungan Jumat Agung** Jumat Agung bukan sekadar kisah tentang penderitaan dan kematian Kristus, tetapi suatu encouragement , suatu niat untuk menjalani penderitaan secara sadar, dan tekad untuk menyongsong kematian demi sebuah mandat. Mandat itu sudah disahkan dan tak bisa dicabut, sebuah mandat untuk mati. Beberapa kali dalam perjalanan-Nya ke Yerusalem, Yesus sudah mengatakan tentang penderitaan, kehinaan dan kematian yang harus Ia hadapi itu. "Mari kita berangkat ke Yerusalem, dan disanalah Aku akan menanggung hinaan, persekusi oleh para imam, tuntutan mati, dan disalibkan," kata-Nya kepada murid-muridNya. Tidak ada tokoh yang begitu firmed dalam menyikapi penderitaan dan kematian yang ia tahu bakal dialaminya. Seseorang biasanya sangat firmed untuk mengejar cita-cita dan meraih sukses, lalu berusaha dengan segenap daya dan upaya agar apa yang didambakannya tercapai. Seorang panglima perang selalu memiliki tekad untuk memenangkan perang, bukan untuk mati. Dan ...